Damkar Palopo Berhasil Tangkap Ular Kobra

oleh -111 Dilihat
oleh
20220219 113130 768x576 1

Insan.news – Palopo – Warga Kota Palopo dihebohkan dengan adanya penemuan ular kobra, Jl. Dr Ratulangi, Kelurahan Salubulo, Kecamatan Wara Utara.

Ular kobra tersebut pertama kali ditemukan oleh Ratna Sarira (44), Sabtu (19/02/22).

Komandan Resque Damkar Palopo, Rahmad mengatakan bahwa setelah menerima laporan adanya penemuan ular kobra di lingkungan warga, pihaknya langsung menuju ke lokasi.

”Alhamdulillah, ular tersebut berhasil ditangkap yang berada di dalam kamar sang pemilik rumah,” kata Rahmad, Kepada Wartawan.

“Ular jenis kobra tersebut dengan panjang sekitar 1,5 meter,” tambahnya.

Ia mengungkapkan bahwa sebelum diamankan ular kobra ini sempat berkelahi dengan kucing.

“Diperkirakan ular berasal dari sebuah bukit yang kebetulan dekat dari pemukiman warga,” ungkapnya.

Setelah dievakuasi nantinya ular kobra tersebut akan di serahkan ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA). (**)

Baca;  Penyataan Sikap Aliansi Pemuda Pemerhati Demokrasi Kepada Bawaslu Bulukumba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *