Insan.news – Kolaka – Universitas Sembilanbelas November Kolaka Mengadakan Aksi Penghijauan. Kegiatan ini Diikuti oleh Beberapa Kelembagaan Yang Ada di Universitas Sembilanbelas November Kolaka. Sabtu (21/05/2022)
Dalam kegiatan tersebut, juga terlaksana berkat kerjasama dengan Sevitas Akademika, Dharma Persatuan Wanita(DPW), MPM-U, BEM-U, dan beberapa Himpunan Jurusan Internal Kampus
Ketua Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (MPM) Universitas Sembilanbelas November Kolaka, Armin Mengatakan Kegiatan ini adalah realisasi dari program penghijauan lahan kosong di lingkungan kampus.
” Tujuan dari penanaman pohon di area Kampus Universitas Sembilanbelas November Kolaka ini dilakukan agar lingkungan USN menjadi hijau dan tidak gersang.” Katanya
Kemudian tentunya akan diperoleh oksigen yang berkualitas karena sirkulasi udara yang baik dan Suasana pun akan menjadi lebih sejuk.
“Hal lain yang tak kalah pentingnya adalah penghijauan ini merupakan pembelajaran terhadap Mahasiswa agar terbentuk karakter menjaga lingkungan sesuai dengan visi USN Kolaka,”
Kami berharap, kegiatan ini mampu menanamkan rasa cinta pada lingkungan Universitas Sembilanbelas November Kolaka dari semua Mahasiswa USN Kolaka.
“Tanaman dapat tumbuh dengan baik, berguna untuk menjaga kontur tanah dan hasilnya pun dapat dinikmati,” pungkas Ketua MPM USN Kolaka”. Harapnya