Hari Tanpa Tembakau Sedunia, Duta Siswa KTR di Makassar sosialisasi bahaya rokok

oleh -65 Dilihat
oleh
WhatsApp Image 2022 08 24 at 23.56.25
Duta Siswa KTR Makassar Suarakan Bahaya Rokok di Hari Tanpa Tembakau Sedunia (Foto Red)

Insan.News || Makassar – Di momentum Hari Tanpa Tembakau Sedunia (HTTS), Duta Siswa Kawasan Tanpa Rokok (KTR) Kota Makassar kembali menyuarakan dampak bahaya rokok.

Duta Siswa KTR Kota Makassar, Abdillah mengatakan, hari ini merupakan momentum untuk mensosialisasikan terkait dampak bahaya rokok, terkhusunya dikalangan remaja Kota Makassar.

“Hari Tanpa Tembakau Sedunia (HTTS), ini bersama teman kami menyuarakan dampak bahaya rokok,” ujarnya, di Anjungan Pantai Losari Kota Makassar, pada Minggu (29/05/2022).

Ia menyebut Duta KTR memiliki peran sebagai advokasi muda untuk optimalkan peraturan KTR dan menjadi konselor sebaya dalam mendukung program UBM di sekolahnya masing-masing.

Baca juga;
Dinkes Makassar Ungkap Alasan Anak Dibawah Umur Merokok Karena Harga Murah

Diperingatan hari tanpa tembakau sedunia, ia bersama teman-teman yang berasal perwakilan dari setiap sekolah di Kota Makassar berharap mampu mempengaruhi teman sebaya nya untuk tidak merokok.

“Peristiwa ini merupakan sebagai kampanye dan memberikan informasi terkait bahaya dampak rokok, kita berharap kedepannya, kami bersama teman-teman duta terus memberikan informasi terkait hal tersebut ke teman kami di sekolah,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Penyakit Tidak Menular dan Kesehatan Jiwa Dinas Kesehatan Makassar, Adi Novrisa Perdana mengatakan kegiatan aksi kampanya merupakan perpanjangan dari pemerintah Kota Makassar untuk mencegah atau mempengaruhi yang ingin mengisap rokok.

“Ini tindak lanjut dari Komitmen perintah Kota, Duta Siswa KTR bagian dari perpanjangan tangan dari kami tentunya, kami berharap kehadiran mereka mampu membantu teman sebayanya untuk tidak merokok,” ujarnya.

Baca juga;
DPRD Kota Makassar Ajak Pemerintah Beri Perhatian Khusus Untuk Cagar Budaya

 

Baca;  Antusias Ratusan Warga Warnai Reses A. Tenri Ita Maharani, Terbukti Dengan Banyaknya Permintaan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *